404 Not Found


nginx/1.18.0 (Ubuntu)
Game Interactive : Proyek Kolaborasi Jurusan CSE dan PDE.

Game Interactive : Proyek Kolaborasi Jurusan CSE dan PDE.

School of Applied STEM - Universitas Prasetiya Mulya > Blog > Game Interactive : Proyek Kolaborasi Jurusan CSE dan PDE.

Kolaborasi merupakan sebuah kunci untuk membentuk entrepreneur-enterpreneur sukses di masa depan. Kolaborasi tersebut memungkinkan transfer pengetahuan dan pengalaman antar mahasiswa. Kemampuan untuk bekerja sama dan berjejaring merupakan nilai yang diasah melalui kolaborasi. Karena itu, STEM Prasetiya Mulya sungguh menjunjung tinggi dan mengedepankan pembelajaran yang kolaboratif.

Penerapan pembelajaran yang kolaboratif itulah yang terealisasikan dalam proyek bersama antara mahasiswa jurusan Computer System Engineering (CSE) dan Product Design Engineering (PDE) Angkatan 2020 serta Computer System Engineering angkatan 2019. Tema besar yang diusung dalam proyek tersebut adalah “Interactive/educational games/toys combining physical devices and digital connectivity using embedded system and IoT technology“. Para mahasiswa ditantang untuk dapat membuat games interactive dengan memanfaatkan embedded system dan IoT. Tidak hanya itu, mereka juga ditantang untuk mendesain tampilan games agar terlihat menarik dan tentunya user friendly.

Para mahasiswa gabungan ini sejak awal semester telah dibagi menjadi 4 kelompok yang terdiri dari 7-8 orang. Pembagian kelompok secara merata terdapat mahasiswa CSE dan PDE yang memberikan kontribusi sesuai latar belakang jurusannya. Melalui kelompok kecil ini akan dipilih dan ditentukan satu ide bersama yang akan dibuat. Diskusi mengenai ide yang dipilih merupakan proses yang penting karena harus mempertimbangkan kapabilitas untuk merealisasikan ide tersebut. Komunikasi dan kordinasi menjadi sangat penting di sini untuk menyelaraskan pendapat dan mengambil keputusan yang tepat.

Aspek profesionalitas dalam kolaborasi itu sangat terlihat pada pembagian tanggung jawab dalam pengeerjaan proyek ini. Inti sistem dan operasi games dikerjakan oleh para mahasiswa CSE. Sistem tertanam atau embedded systems dan IOT merupakan dua sistem yang diterapkan dalam proyek ini.  Mahasiswa PDE bertanggung jawab dalam membuat Consumer Research & Concept Report, Prototype testing sampai membuat 3D modeling prototype akhir. Setiap jurusan mempunyai peran masing-masing untuk kesuksesan proyek yang dibuat. Setiap individu pun didorong untuk belajar dan bekerja sama dalam tim. ” Melalui proyek ini kami dilatih untuk menganalisis dan memecahkan masalah nyata yang tidak pernah ditemui sebelumnya. Proyek kolaborasi ini memberikan banyak hal baru kepada kami”, demikian kata Ardyansah Tanjung ketika diwawancarai.

Terdapat 4 kelompok yang dengan ide yang berbeda-beda dalam proyek ini. Terdapat game Guess For Love, Fishy Shot, TAG, dan TAPXERCISE yang semuanya mempunyai keunikan masing-masing. Tidak hanya unik secara desain tetapi juga unik secara sistem yang diterapkan. Misalnya game Guess for Love yang dimainkan oleh dua pemain dan berkompetisi untuk mencapai tangga finish. Guess for Love merupakan game yang diadopsi dari permainan ular tangga dan juga menerapkan embedded system yaitu Arduino.

Game Interactive : Proyek Kolaborasi Jurusan CSE dan PDE.
Sumber: instagram

Proyek kolaborasi ini memberikan banyak pengalaman dan pengetahuan baru kepada para mahasiswa. Para mahasiswa dilatih untuk dapat bekerja dalam tim dan memberikan kontribusi sesuai dengan keahlian yang dimiliki. Melalui project ini mereka juga bisa saling memahami konsentrasi jurusan satu sama lain.

Baca juga : Lensa from Faraday: Challange Statment Winner for Solar PV Startup

Leave a Reply