404 Not Found


nginx/1.18.0 (Ubuntu)
Rekomendasi Aplikasi Agar Tetap Produktif Meski Di Hari Libur

Aplikasi Penunjang Aktivitas Agar Tetap Produktif Di Masa Libur

School of Applied STEM - Universitas Prasetiya Mulya > Blog > Aplikasi Penunjang Aktivitas Agar Tetap Produktif Di Masa Libur

Tingkat produktifitas setiap orang bisa dikatakan berbeda-beda. Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi perbedaan tersebut, baik dari internal diri sendiri maupun eksternal seperti lingkungan sekitar. Terutama pada saat waktu libur. Sebagian orang ada yang memilih untuk istirahat total sedangkan sebagian lainnya memilih untuk tetap melakukan kegiatan agar tetap produktif.

Banyak saran serta rekomendasi kegiatan yang bisa dilakukan untuk mengisi kekosongan dihari libur. Seperti mendalami materi pelajaran, melakukan hal-hal yang belum pernah dilakukan, mencoba hal baru, pengabdian masyarakat, dan hal-hal lainnya.

Namun kebanyakan orang terkadang lalai untuk melakukan hal-hal tersebut hanya dikarenakan tidak ada pengingat dan catatan tertulis atau jadwal apa saja yang akan dilakukan.

Berikut beberapa rekomendasi aplikasi yang bisa dijadikan sebagai pengingat untuk membantu keseharian agar tetap produktif walaupun dihari libur, diantaranya:

Baca juga: Situs Layanan Pelipur Beban Dalam Mengerjakan Tugas Embanan
Rekomendasi Aplikasi Agar Tetap Produktif Meski Di Hari Libur
© instagram.com/ stemprasetiyamulya

Google Sheet (Free Spreadsheet Editor)

Selain digunakan sebagai excel berbasis online untuk tempat mengerjakan tugas bersama. Google Sheet atau Gsheet juga bisa digunakan sebagai media untuk meningkatakan produktivitas. Fitur cell yang dimiliki membantu pengguna lebih mudah dalam menyusun arsip karna lebih terstruktur dan rapi.

RescueTime (Automatic Time-tracking and Time Management)

Merupakan suatu aplikasi time management yang membantu mengerjakan tugas harian. Mampu secara otomatis melacak dan mengawasi pengguna yang bekerja di komputer agar terhindari dari gangguan saat bekerja dan mengerjakan tugas. Selain itu, software ini mampu membatu meningkatkan motivasi dalam mengerjakan sesuatu.

Forest (Focus Timer For Productivity)

Aplikasi ini membantu pengguna untuk tetap fokus pada hal-hal penting dalam hidup. Disaat ini melakukan sesuatu, pengguna pengguna secara tidak langsung menanam pohon di forest secara bersamaan.

Notion (Organize Notes and Plan)

Membantu dalam membuat to-do-list yang akan dilakukan, catatan harian, projek, sampai resep yang dimuat dalam satu aplikasi. Notion membantu pengguna untuk lebih produktif dengan menyediakan fitur menarik untuk mengatur waktu.

Collanotes (Notes and Journals)

Collanotes merupakan aplikasi berupa catatan berbasis elektronik dengan menyediakan pilihan kertas dan warna yang beragam. Selain itu, memiliki fitur edit pdf sehingga memudahkan pengguna untuk menulis diatas kertas bertipe pdf.

Leave a Reply